Dalam bahasa Inggris, verb atau kata kerja dikelompokkan menjadi 2 dilihat dari pembentukannya. Ada regular verb dan irregular verb. Regular verb merupakan kata kerja beraturan yang mana bentuk dasar akan ditambah “d” atau “ed” pada bentuk past dan perfectnya. Akan tetapi, pada kata kerja irregular atau tidak beraturan memiliki sistem yang unik. Disini, semua kata kerja tidak beraturan memiliki sistem perubahan yang tidak beraturan pula. Ada kata kerja bahasa inggris yang ketiga bentuknya sama, ada yang ketiga bentuknya berbeda atau memiliki pattern tertentu.
Mengenai penggunaan setiap bentuknya, disini satu bentuk hanya untuk tenses tertentu saja. Pada bentuk pertama atau present, verb akan disebut juga dengan V1. Penggunaannya ialah pada present tense. Sedangkan bentuk kedua yaitu lampau disebut dengan V2 dan digunakan pada past tense. Untuk bentuk terakhir yaitu past participle, verb disebut dengan V3 dan digunakan untuk perfect tense. Inilah contohnya untuk Anda.
Verb | V1, V2, V3 | Kalimat |
---|---|---|
Be | Is, am, are (V1) | I am a student in that big school. (saya adalah seorang murid di sekolah besar itu) |
Was, were (V2) | She was a scientist. (dia dulu seorang ilmuwan) | |
Been (V3) | They have been living here for 2 years. (mereka telah tinggal disini selama 2 tahun) |
Untuk masalah irregular verb sendiri, sebenarnya ada beberapa pattern yang dapat diamati. Salah satu contohnya ialah kata go (pergi) sebagai bentuk dasar kemudian berubah menjadi went pada bentuk lampau dan gone di bentuk ketiganya.
Verb | V1, V2, V3 | Kalimat |
---|---|---|
Go (Pergi) | Go (V1) | I go to the cinema to watch the film with my friends. |
Went (V2) | She went to the library at 9 am. | |
Gone (V3) | They have gone at the same time. |
Adapun contoh lainnya ada pada kata cut (memotong) dimana semua bentuk katanya sama yaitu cut-cut-cut.
Verb | V1, V2, V3 | Kalimat |
---|---|---|
Cut (memotong) | Cut (V1) | I cut the rope with magic. |
Cut (V2) | She cut the rope using scissor. | |
Cut (V3) | They have cut the rope. |
Kemudian, salah satu kata yang mengikuti pattern adalah kata sing-sang-sung. Ada pattern a-i-u pada kata kerja tersebut.
Verb | V1, V2, V3 | Kalimat |
---|---|---|
Sing (bernyanyi) | Sing (V1) | I sing some songs at the bars. |
Sang (V2) | She sang the song loudly. | |
Sung (V3) | They have sung the holly song. |
Ataupun pattern pada irregular verb have-had-had berikut. Pada bentuk kedua dan ketiga memiliki bentuk yang sama.
Verb | V1, V2, V3 | Kalimat |
---|---|---|
Have ( mempunyai) | Have/Has (V1) | I have some books on the table. |
Had (V2) | He had 10 books. | |
Had (V3) | They have had the books. |
Pattern selanjutnya yang juga ditemukan dalam beberapa kata kerja ialah seperti pada verb know-knew-known. Bentuk kedua dan ketiga akan memiliki ciri khas sendiri.
Verb | V1, V2, V3 | Kalimat |
---|---|---|
Know (mengetahui) | Know (V1) | I know the spoiler of the film at cinema. |
Knew (V2) | He knew the story yesterday. | |
Known (V3) | They have known the bad news. |
Berikut ini ada daftar kata kerja irregular verb yang dapat Anda pahami dan hafalkan.
Present/ V1 | Past/ V2 | Past Participle/ V3 |
---|---|---|
awake | awoke | awoken |
be | was | been |
beat | beat | beat |
buy | bought | bought |
eat | ate | eaten |
let | let | let |
outdo | outdid | outdone |
pay | paid | paid |
run | ran | run |
stink | stank | stunk |
write | wrote | written |
Itulah beberapa contoh kata kerja irregular verb yang dapat Anda pahami dan juga hafalkan.